Apapun yang kamu cari , mulailah dengan pencarian yang sederhana seperti "dimana stasiun terdekat" Kamu bisa menambahkan sedikit kata-kata descriptive , penjelasan, jika perlu
Jika kamu mencari tempat atau barang di tempat tertentu , tambahkanlah lokasinya , seperti , Manggis Jember
Ketika kamu memutuskan kata yang akan dimasukkan dalam kotak pencarian, Carilah kata-kata yang kemungkinan besar berada di website yang kamu cari . Contohnya , pilihlah kata-kata "sakit kepala" daripada "kepalaku sakit", karena kata-kata "sakit kepala" digunakan dalam banyak website kesehatan . Kata-kata "kepalaku sakit" lebih cenderung ke website curhat , novel , atau cerita
Google akan membetulkan secara otomatis kata-kata umum yang anda ketikkan pada kotak pencarian . meskipun kamu tidak membetulkannya
Huruf besar dan huruf kecil sama saja , jadi kata "Jember" dengan huruf j besar itu sama dengan "jember" dengan huruf j kecil.
Dari banyak pencarian , Google akan melayanimu dan menunjukkan jawaban dari yang kamu tanyakan. beberapa feature seperti informasi tentang team olah raga tidak tersedia di semua wilayah
Cuaca Carilah kata cuaca untuk melihat cuaca di lokasi tempat kamu berada atau kamu bisa tambahkan nama kota , seperti cuaca Jember , untuk menemukan cuaca pada tempat-tempat tertentu